Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

cara transfer shopeepay ke ovo gopay dana dengan mudah

Konten [Tampil]

Melakukan transfer saldo shopeepay saat ini bisa di lakukan ke berbagai ewallet ( dompet digital ) lain nya dengan mudah. 

Sebagaimana yang kita ketahui bahwasanya shopee adalah sebuah situs aplikasi marketplace terbesar di indonesia yang digunakan untuk menjual berbagai macam produk secara online.

Tidak hanya itu, bahkan shopee sendiri mampu memberikan sebuah fitur kelengkapan yang berupa ewallet (dompet digital) sendiri. 

Yang mana sangat berguna bagi setiap pemilik akun shopee dalam melakukan setiap transaksi jual beli, dan biasa nya di sebut dengan shopeepay.

Apa itu shopeepay ?

Shopeepay adalah sebuah nama khusus dari dompet digital pada akun shopee dan digunakan untuk mempermudah pengguna dalam melakukan pembayaran.

dan juga sebagai metode pembayaran lain selain menggunakan rekening bank.

Namun shopeepay tidak hanya bisa digunakan untuk pembayaran di akun shopee saja.

akan tetapi juga bisa digunakan untuk melakukan transfer ke berbagai rekening bank dan ewallet lain nya seperti ovo, dana, gopay, link aja , dan lain sebagai nya. 

Dan bisa juga digunakan untuk melakukan transfer ke sesama pengguna shopee lain nya. 

Sama seperti ewallet lain nya shopeepay juga mempunyai limit penyimpanan saldo yaitu sebesar 10 jt. 

Dan kamu juga bisa melakukan top up dengan lebih mudah.

penarikan dana shopeepay

untuk melakukan penarikan dana shopeepay ke rekening bank lokal bisa di lakukan secara langsung, cukup hanya memasukan kode bank nya saja.

Akan tetapi sangat berbeda ketika kamu ingin melakukan transfer  shopeepay ke berbagai ewallet lain nya seperti  ovo, dana, dan gopay.

dan tidak bisa di lakukan secara langsung menggunakan virtual bank akan tetapi kamu harus menggunakan aplikasi pihak ketiga.

Ada banyak aplikasi pihak ketiga yang bisa kamu gunakan untuk melakukan transfer shopeepay. 

seperti : pulsa lapak, ahli pulsa, se pulsa, dan lain – lain. 

Dan di bawah ini kita akan menggunakan aplikasi pulsa lapak, dan berikut cara nya:

Cara transfer shopeepay ke berbagai ewallet

  • Silahkan kamu download aplikasi pulsa lapak nya di playstore
  • Jika belum punya akun silahkan daftar
  • Setelah itu silahkan kamu transfer dulu saldo shopeepay kamu ke pulsa lapak dengan cara
  • Klik deposit >> masukan jumlah saldonya >> klik pembayaran >> pilih QRIS & Koin shoope
  • lalu screenshot QRIS pulsa lapak nya dan salin total nominal nya.
  • Lalu masuk ke aplikasi shopee nya
  • Klik pada saldo shopeepay >> pilih bayar >> lalu masukan QRIS yang sudah di screenshot tadi

  • Masukan nominal nya 
  • Maka otomatis saldo nya akan masuk ke akun pulsa lapak kamu.

Dan di aplikasi pulsa lapak nya kamu bisa menukarkan kembali ke berbagai saldo ewallet lainya

  • Pada aplikasi pulsa lapak >> klik ewallet & tagihan
  • Untuk saldo gopay silahkan pilih >> ojek online
  • Untuk saldo linkaja, dana dan ovo pilih >> saldo digital

  • Lalu pilih sesuai keinginan kamu
  • Setelah di pilih >> lalu klik beli >> masukan no hp ewallet kamu >> klik beli sekarang

  • Dan biasanya untuk biaya admin nya berkisar Rp.500 – Rp.1000

Biaya transfer shopeepay

untuk biaya admin transfer shopeepay ke rekening bank biasanya akan di kenakan tarif sebesar Rp.3000.

dan untuk transfer ke sesama pengguna shopee lain nya tidak akan di kenakan biaya sama sekali (gratis).

Beda hal nya dengan top up, biaya yang di kenakan biasanya sebesar Rp.500, di potong langsung saat saldo sudah masuk ke akun shopeepay.

Itulah cara yang bisa kamu lakukan untuk melakukan transfer saldo shopeepay ke akun rekening ewallet, dan harus menggunakan aplikasi pihak ke tiga,dan itu sudah terbukti dan aman, selamat mencoba.

Klik Spasi
Klik Spasi Hi, Aku Masboy, Suka Menulis Berbagai Macam Tutorial seputar Dunia Tekno

Post a Comment for " cara transfer shopeepay ke ovo gopay dana dengan mudah"